Total Tayangan Halaman

Kamis, 25 September 2014

Gelandangan Ganteng Bertahan Hidup dengan Merayu Wanita

Joe, seorang gelandangan tampan asal New York yang bertahan hidup dengan merayu wanita setiap malam -- mirror/elitedaily
Joe, seorang gelandangan tampan asal New York yang bertahan hidup dengan merayu wanita setiap malam -- mirror/elitedaily

New York: Joe, seorang gelandangan berparas tampan asal New York, Amerika Serikat, menjalani gaya hidup yang mungkin akan membuat iri para pria. Hampir setiap malam, ia merayu perempuan secara acak agar dapat tidur di sebuah rumah, bukan di jalanan.

Di siang hari, Joe berusaha mendapatkan segala kebutuhannya secara gratis. Ia kerap memasuki toko untuk mendapatkan satu semprotan parfum gratis atau sampel gel rambut. Untuk makan, ia mempunyai sedikit uang dari mengemis.

Walau hanya mempunyai empat pakaian, ia mengaku keangkuhan serta daya tariknya terhadap wanita mampu membuatnya bertahan hidup.

"New York itu menakjubkan. Kota ini mempunyai delapan juta orang, jadi Anda bisa merayu banyak wanita sesukanya," ucap Joe pada Elite Daily, seperti dilansirMirror.co.uk, Selasa (16/9/2014).

"Saya dapat merayu wanita mana saja dan mengatakan saya mencintainya, saya ingin menikahinya," tambah dia.

Sebelum menjadi gelandangan, Joe tinggal di rumah orangtua. Suatu hari, ia diusir karena sang ibu menemukan persediaan narkotika.

"Tanggung jawab saya adalah untuk tidak terlihat seperti gelandangan," ujar Joe.

"Untuk anak muda di luar sana, jangan berpikiran untuk menjadi seperti saya. Gaya hidup ini bukan untuk semua orang."

"Saya yakin dari seluruh gelandangan di New York, hanya saya yang dapat melakukan semua ini."
WIL

Tidak ada komentar: